Jumat, 18 Februari 2011

Tips Dalam Pemasaran Melalui Sosial Media

Di dunia pemasaran ada pendapat bahwa seseorang membeli suatu produk sebenarnya bukan karena produk itu sendiri, tetapi membeli siapa yang menawarkan. Memang ini kedengarannya ekstrem. Tapi coba dibayangkan, ada seorang sales datang ke rumah kita yang tidak kita kenal datang ke rumah kita, ia begitu menggebu-gebu menawarkan produknya. Sampai kita jengkel dibuatnya. Apakah Anda akan membeli produknya ?


Kemungkinan besar tidak bukan ? Tapi, ketika datang seorang yang Anda kenal, Anda menaruh simpati besar padanya, dan Anda percaya ucapannya, datang ke rumah Anda. Lalu, dia ceritakan bahwa sakit linu yang diderita selama ini sudah jauh berkurang akibat mengkonsumsi obat herbal merk tertentu. Lalu, dia menyarankan Anda, yang punya penyakit sama, untuk mengkonsumsinya juga. Apakah Anda akan menuruti sarannya ? Sebagian besar dari kita akan menuruti saran orang-orang yang kita percayai, yang berhasil menarik simpati kita dan yang telah berhubungan baik dengan kita.


Ilustrasi di atas merupakan contoh dahsyatnya pemasaran word of mouth. Menurut para pakar pemasaran, banyak perusahaan telah menghabiskan ratusan juta bahkan milyaran untuk biaya iklan dan PR, namun hasilnya dalam meraup pelanggan ternyata tidak terlalu memuaskan. Pelanggan-pelanggan baru maupun yang repeat order justru berasal dari referensi relasi mereka sendiri.




Persoalannya sekarang adalah bagaimana memaksimalkan pemasaran word of mouth ini ? Bukankah ini seperti di luar kendali perusahaan atau pemasara ?


Pada zaman dulu, mengelola word of mouth ini memang sulit. Tidak mungkin perusahaan akan menyebar utusannya keberbagai komunitas masyarakat untuk mempengaruhi informasi tentang merk, produk atau perusahaan yang dibawa melalui word of mouth. Saat ini, kesulitan seperti itu nyaris 100% tereduksi. Perusahaan atau pemasaran bisa melakukan word of mouth ini melalui berbagai situs sosial media semacam tweeter dan facebook.


Namun, perlu diingat, seperti dalam tulisan saya Pemasaran Melalui Jejaring Sosial, harus dilakukan secara hati-hati dan penuh perhitungan. Jika tidak, alih-alih mendapat pelanggan yang berlimpah, justru bisa mendapat hujatan mereka, yang berakibat dijauhi calon pelanggan. Lalu, apa saja yang harus diperhatikan dalam pemasaran melalui sosial media ?


Seca prinsip, hal paling penting yang harus dicapai oleh para pemasar di sosial media adalah ‘menabung’ sebanyak-banyaknya rasa simpati dari calon pelanggan. Dan, sebaliknya, jauhi sikap-sikap yang bisa menimbulkan geregetan atau antipati pada calon pelanggan. Karena, sikap yang kedua tersebut, artinya adalah sama dengan mengambil tabungan simpati yang telah pemasar miliki sebelumnya.


Hal-hal apa saja yang bisa menghasilkan simpati dan yang justru menghabiskan simpati. Berikut ini diambil dari beberapa kesimpulan yang ditulis oleh Tara Hunt dalam buku “The Whuffie Factor”.


Tindakan yang bisa menghasilkan simpati antara lain :
•    Meminta tolong untuk pertama kalinya. Membantu orang lain.
•    Meminta saran sederhana. Menerapkan saran tersebut. Memberikan saran. Membalas dan berterima kasih kepada mereka yang memberikan saran.
•    Meminta diperkenalkan kepada orang lain. Memperkenalkan kepada orang lain bukan karena kepentingan pribadi. Mengucapkan terima kasih atas perkenalannya.
•    Mempromosikan event besar yang amat didikmati masyarakat dan mereka bersedia datang. Menghadiri event orang lain. Membantu promosi event orang lain. Menjadi sukarelawan dalam event.
•    Sewaktu-waktu mengatakan tentang pekerjaan, perusahaan atau produk Anda. Bertanya kepada orang lain tentang pekerjaan dan perusahaannya.
•    Menciptakan hal-hal yang berguna dan menyebarkannya. Membagi proses pekerjaan Anda dengan orang lain sehingga mereka bisa belajar.
•    Menciptakan sesuatu dengan anggota komunitas lain untuk keuntungan komunitas Anda.
•    Mengirimkan invitasi beta-test ekslusif kepada seseorang tentang produk baru Anda ( yang sudah mereka kenal ). Memberi imbalan para beta-tester atas umpan balik yang mereka berikan ( secara terbuka dan komunikatif serta menerapkan sekaligus memuji ide mereka ).
•    Menawarkan bantuan kepada kenalan baru atau seseorang yang mau diperkenalkan.
•    Selalu ada untuk dimintai informasi yang tepat saat seseorang mau membeli sesuatu.


Tindakan yang bisa menghabiskan simpati antara lain :
•    Selalu minta bantuan tanpa berterima kasih atas pertolongan sebelumnya atau membantu diri Anda sendiri.
•    Meminta banyak saran dari seorang rekan untuk kepentingan pribadi saja.
•    Meminta untuk diperkenalkan kepada orang penting. Meminta untuk diperkenalkan ke banyak orang tanpa balas budi.
•    Mempromosikan event tanpa henti. Berharap orang-orang akan menghadiri event Anda tetapi Anda sendiri tidak pernah menghadiri event mereka.
•    Hanya tertarik mempromosikan pekerjaan, perusahaan atau produk Anda sendiri.
•    Penuh rahasia dan tertutup.
•    Menciptakan sesuatu yang memamerkan ide dan kehendak Anda sendiri terhadap komunitas Anda ( sekalipun bermaksud baik ).
•    Mengirimi seseorang invitasi beta-test yang belum mengenal Anda dan tidak pernah bertemu sebelumnya. Selalu meminta umpan balik.
•    Hanya mau bergaul dan tertarik dengan kalangan tertentu atau terkenal.
•    Memberikan promosi yang tidak diharapkan kepada seseorang yang sedang sibuk.


Jadi, kesimpulannya, carilah simpati dari sebanyak mungkin orang atau teman sebelum Anda mempromosikan produk Anda. Buatlah mereka yakin bahwa Anda adalah orang yang sangat mengerti kebutuhan mereka dan pribadi yang patut dipercaya. Hal yang harus dihindari adalah baru berteman, kemudian tanpa ada komunikasi yang baik, tiba-tiba mempromosikan produk Anda. Ini akan mengurangi simpati mereka pada Anda, apalagi jika promosi tersebut dilakukan berulang-ulang. Cape’ deh…..

1 komentar:

  1. Asa syarikat pinjaman pinjaman bersedia untuk meminjamkan mana-mana jumlah yang anda perlukan untuk memulakan perniagaan peribadi anda. kami memberi pinjaman pada kadar faedah 3%, jadi Sila memohon pinjaman pertanian pertanian. jika anda memerlukan hubungan pinjaman e-mel kami: asaloantransfer@gmail.com, anda juga boleh menghubungi e-mel ini: finance_institute2015@outlook.com

    Mungkin ada banyak sebab mengapa anda perlu akses kepada beberapa wang tunai tambahan - daripada yang tidak dijangka pembaikan kereta atau rumah untuk membayar untuk perkahwinan anda atau cuti khas. Tetapi apa sahaja yang anda memerlukannya, apabila anda meminjam antara $ 5,000 USD untuk 100,000 USD di atas

    Asa loan lending company are ready to loan you any amount you need to start up your personal business. we give out loan at 3% interest rate, so Kindly apply for agricultural farming loan. if you need loan contact our email:asaloantransfer@gmail.com, you can also contact this email:finance_institute2015@outlook.com. There could be many reasons why you need access to some extra cash – from unexpected car or home repairs to paying for your wedding or a special holiday. But whatever you need it for, when you borrow between $5,000 USD to 100.000 USD above

    BalasHapus